Dandim 0729/Bantul Sosialisasikan Rekrutmen TNI AD Lewat Podcast di Radio Swadesi Joga FM
Bantul – Komandan Kodim 0729/Bantul Letkol Kav Fikri Nurheldi, S.E., M.Han. melaksanakan podcast di Radio Swadesi Joga FM dalam rangka memberikan sosialisasi kepada masyarakat terkait penerimaan prajurit TNI AD. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan informasi yang jelas dan akurat mengenai jalur penerimaan, persyaratan, serta tahapan seleksi rekrutmen TNI AD. Jum’at (26/09/2025)
Dalam kesempatan tersebut, Dandim menyampaikan bahwa TNI AD membuka beberapa jalur penerimaan seperti Tamtama, Bintara, Taruna/Taruni Akademi Militer (Akmil), dan Perwira Karier (Pa PK). Saat ini yang telah dibuka pendaftarannya adalah Secaba Gelombang II dan Secata Gelombang III tahun 2025.

Dandim menegaskan bahwa proses rekrutmen TNI AD tidak dipungut biaya dan dilakukan secara transparan serta objektif. Ia juga mengajak para generasi muda di Kabupaten Bantul untuk mempersiapkan diri sebaik mungkin, mulai dari kesehatan fisik, mental, hingga kelengkapan administrasi, sehingga dapat lolos dalam seluruh tahapan seleksi.
Melalui kegiatan podcast ini, Kodim 0729/Bantul berharap informasi tentang rekrutmen TNI AD dapat tersampaikan secara luas kepada masyarakat, serta menjadi motivasi bagi generasi muda untuk mengabdikan diri kepada bangsa dan negara melalui TNI Angkatan Darat.